AcehAsia.com – Banda Aceh – Hassa Ramen, restoran yang menjual kuliner Jepang hadirkan robot pramusaji pertama di Aceh. Pada awal tahun 2025, restoran ini membuka outlet kedua di Jalan Gabus, Lampriet, Kecamatan Kuta Alam dengan dilengkapi dua robot pramusaji yang kerap disapa Hassa Bot.
Setelah sukses membuka outlet pertama yang berlokasi di Blang Padang. Hassa Ramen membuka cabang baru dengan perpaduan kuliner dan inovasi teknologi. Hassa bot berfungsi mengantar makanan yang telah disediakan ke meja pelanggan.
Reza, manager hassa ramen, mengungkapkan harga robot pintar ini mencapai Rp170.000.000. Karena hal baru ini, hassa bot menjadi pembeda Hassa Ramen dengan restoran lain yang telah berdiri sebelumnya.
“Hassa Bot ini dipesan di Jepang langsung. Sebenarnya sudah sampai sejak November tahun lalu. Tapi baru diperasikan tahun 2025,” kata Reza.
Reza mengatakan, owner Hassa ramen terinspirasi dari negara Jepang, di mana restoran d isana mempekerjakan robot pelayan. Tak berhenti di sana, chef asal Jepang pun beberapa kali dihadirkan untuk mengajarkan langsung chef yang dipkerjakan di Hassa Ramen.
Hassa bot disambut antusias oleh masyarakat. ditambah lagi ketika telah muncul di berbagai media massa ternama di Aceh. Peningkatan pembelian setelah ada robot sangat terasa, aplagi setelah viral di media massa.
“Sebenarnya kita baru soft opening seminggu lalu. Namun antusias masyarakat begitu terasa, apalagi kalau weekend. Waiting list mencapai 30 lebih,” ungkapnya.
Disisi lain, Cut Nuril, salah satu costumer yang sedang dalam waiting list mengungkapakan ia baru pertama kali mendengar robot pelayan di restoran yang ada di Aceh, hal ini membuatnya tergugah untuk mendatangi Hassa Ramen.
“Kayaknya ini baru pertama kali di Aceh, menarik. Kalau di jawa sana pasti sudah biasa hal seperti ini,” ujarnya
Awalnya, Cut mendengar kabar robot pramusaji dari temanya, ditambah lagi ia merupakan orang yang menyukai hal-hal yang baru. Meskipun ia tinggal di Rukoh, tak membuat rasa penasaranya berkurang akan cita rasa ramen yang disajikan dan inovasi pelayanan di Hassa ramen.
“Saya memang suka hal yang baru. Setiap ada tempat baru pasti saya kunjungi. Kebetulan saya hari ini mengunjungi hassa ramen dengan alumni sekolah,” pungkasnya.(Oja)